Connect with us

Ingin Seperti Rio Haryanto di Dunia Game? Ikuti Turnamen eSports Forza Motorsport 6 INI

Forza Motorsport Tournament Promo

eSports

Ingin Seperti Rio Haryanto di Dunia Game? Ikuti Turnamen eSports Forza Motorsport 6 INI

INIGAME.ID – Jika bicara tentang cabang eSports, setidaknya game FPS, MOBA, fighting, dan sports sudah menjadi genre yang cukup umum. Lalu, bagaimana dengan racing? Microsoft akan segera mengabulkannya.

Dalam pernyataan resminya di website Xbox, Microsoft mengumumkan dua turnamen eSports untuk salah satu racing game unggulannya, Forza Motorsport 6.

forza-motorsport-6-image

Turnamen pertama adalah Race Off Pro Series yang akan diadakan secara online. Dengan begini berarti gamers di manapun bisa berpartisipasi di dalamnya.

10 pemenang dari turnamen online ini akan mendapatkan hadiah perjalanan ke London, di mana mereka akan kembali bertanding di Race Off Pro Championship berhadiah uang tunai.

Turnamen ini dimulai pada 24 Maret 2016. Informasi mengenai Race Off Pro Series bisa gamers baca selengkapnya di website Formula E

forza-motorsport-6-tournament

Turnamen kedua adalah Major League Gaming yang akan dilakukan tidak hanya secara perorangan, tapi juga tim. Turnamen yang akan berlangsung mingguan ini akan menghadirkan mobil-mobil S-Class dan lintasan yang beragam.

Pertandingan final turnamen ini akan diliput langsung oleh studi Major League Gaming (MLG) di New York City pada 21 Mei 2016 mendatang. Dan menariknya, siapapun dapat mendaftar turnamen ini secara gratis melalui website resmi MLG.

forza-motorsport-6-tournament-mgl

Meskipun gamers harus mendaftarkan diri dengan proses yang cukup mendetail, turnamen ini terbilang cukup mudah dilakukan karena dilakukan secara online. Belum lagi kesempatan ini tersedia gratis.

Siapa tahu beberapa bulan ke depan nanti akan ada gamers dari Indonesia yang berhasil mengikuti jejak Rio Haryanto di “Lintasan Balap Internasional”.



Kontak Informasi INIGAME.ID (Press Release / Business / Partnership).
Email: info[at]inigame.id.

More in eSports

To Top