Connect with us

Penutupan Layanan Tera Online Indonesia

tera online indonesia tutup

News

Penutupan Layanan Tera Online Indonesia

INIGAME.ID – Pada akhir November 2019, LYTOGAME menutup layanan salah satu online game MMORPG yang belum berumur 1 tahun di Indonesia yakni Tera Online Indonesia.

tera online indonesia

TERA Online Indonesia

Pertama diketahui dari Facebook Tera Online IndonesiaLYTOGAME menyatakan pengakhiran layanan dari online game Tera Online Indonesia dengan alasan yang tidak dijelaskan secara khusus.

Penutupan Layanan Server Tera Online Indonesia dilaksanakan pada 7 Januari 2020 dan Penutupan Layanan Top Up dan Shop pada 28 November 2019.

Berikut pernyataan penutupan layanan dari pihak game publisher.

Pengumuman Penutupan Server Game

Halo Lytogamers,

Pertama, kami ingin mengucapkan terima kasih yang mendalam kepada semua Lytogamers yang telah memberikan dukungan kepada TERA dari pertama kali dimulai.

Sangat sulit rasanya mengetahui berapa banyak waktu yang diperjuangkan oleh Lytogamers agar menjadikan TERA sebagai game yang menyenangkan.

Kami harap ini tidak akan menjadi akhir dari kisah petualangan kita, namun menjadi awal dari petualangan lainnya.

Berikut informasi penutupan layanan TERA Awakening :

Penutupan Layanan Pembayaran (termasuk TERA Store & Website)
28 November 2019 (Pukul 09:00 WIB)

Penutupan Server
7 Januari 2020 (Pukul 09:00 WIB)

Lytogamers tetap dapat bermain TERA Awakening sampai sebelum penutupan server tanggal 7 January 2020 (Pukul 09:00 WIB).

Dengan hormat,
Tim TERA Awakening Indonesia



Kontak Informasi INIGAME.ID (Press Release / Business / Partnership).
Email: info[at]inigame.id.

More in News

To Top