Connect with us

Game Mixer Hadirkan Pameran Kolaborasi Karya Developer Indonesia – Jerman, Catat Tanggalnya!

News

Game Mixer Hadirkan Pameran Kolaborasi Karya Developer Indonesia – Jerman, Catat Tanggalnya!

 

Kemampuan game developer lokal terbukti semakin mampu naik ke permukaan dan terlihat potensinya. Buktinya, melalui serangkaian karya mereka, para game developer lokal ini mendapatkan kesempatan untuk bertukar ilmu dan wawasan dengan para perusahaan startup dari Jerman dalam sebuah acara bertajuk Game Mixer.

Bagi yang belum akrab dengan namanya, Game Mixer merupakan proyek kerjasama antara Goethe-Institut Indonesia dengan para pemain industri game dari Jerman seperti Bundesverband Interaktive Unterhaltungssoftware, Stiftung Digitale Spielekultur, dan Quinke Networks. Tidak ketinggalan dari dalam negeri, Asosiasi Game Indonesia dan Agate Studio juga turut berperan serta dalam event ini.

Tidak hanya berisi diskusi saja, Game Mixer juga mengadakan pameran yang diisi oleh para game developer yang masuk nominasi dalam German Games Award, game developer lokal, hingga game developer dari Universitas Binus.

Game Mixer diadakan selama seminggu dan telah dimulai sejak 2 November 2015 kemarin khusus untuk para peserta. Sementara untuk pamerannya sendiri akan dibagi menjadi dua tempat, di Jakarta dan Bandung.

Untuk wilayah Jakarta, pameran akan diadakan pada 5 November 2015 bertempat di Ruang Rekreasi, Perpustakaan Universitas Binus Anggrek. Sementara untuk wilayah Bandung, pameran akan diadakan pada 7 November 2015 dalam event Game Developer Gathering di Universitas Telkom, Bandung. Kedua pameran ini gratis dan terbuka untuk umum. Info lengkap mengenai event ini dapat langsung gamers lihat di website Goethe Institute.



Kontak Informasi INIGAME.ID (Press Release / Business / Partnership).
Email: info[at]inigame.id.

More in News

To Top