Connect with us

Kabar Gembira!! Third Person MOBA, Smite akan Segera Hadir di PlayStation 4

Smite

News

Kabar Gembira!! Third Person MOBA, Smite akan Segera Hadir di PlayStation 4

INIGAME.ID – Smite dikenal sebagai game MOBA yang berbeda dengan game lainnya. Setelah hadir di PC dan Xbox One, kini Smite sudah siap untuk hadir di PlayStation 4.

Seperti yang diumumkan di PlayStation Blog, game ini telah memasuki periode closed alpha pada 19 Februari 2016, dan akan segera memasuki periode closed beta pada awal Maret 2016.

smite-screenshot

Bagi yang belum akrab dengan MOBA besutan Hi-Rez Studio ini, Smite sebenarnya memiliki gameplay yang tidak jauh berbeda dari MOBA pada umumnya.

Meskipun begitu, Smite punya keunikan tersendiri yang terletak pada sisi angle kameranya.

Jika pada MOBA lainnya seperti DotA2, LoL, dan HoN, gamers melihat arena dari posisi atas dan melakukan klik untuk bergerak, maka pada Smite, gamers akan diposisikan langsung di belakang karakter yang dimainkan a.k.a. third person view dan menggunakan keyboard untuk bergerak.

Kedua hal ini menjadikan game ini terasa lebih universal karena mirip dengan cara bermain hack and slash games seperti Dynasty Warriors, Hyrule Warriors, dan lain-lain.

smite-gameplay

Seperti di PC dan Xbox One, Smite juga akan hadir secara GRATIS di PlayStation 4.

Setelah periode beta dimulai, setiap gamers dengan PlayStation 4-nya akan langsung mendapatkan akses untuk game ini.

Memiliki lebih dari 70 karakter dewa-dewi yang bisa dimainkan, game ini akan menghadirkan 5 karakter pertama (Ymir, Thor, Neith, Guan Yu, and Ra)—sementara karakter lainnya tersedia GRATIS melalui metode rotasi.

Bagi yang ingin mendapatkan akses ke semua karakter, gamers bisa melakukan pembelian Founder’s Pack seharga US$29,99 (sekitar Rp405.000,-)—yang juga menyertakan hadiah lain seperti 400 Gems dan beberapa skins tambahan.

Smite PlayStation 4

Sayangnya, hingga saat ini Smite masih tidak mendukung cross platform—yang berarti para gamers di PC, Xbox One, dan PS4 tidak dapat saling bertemu.

Belum ada informasi lebih lanjut mengenai kapan tanggal persisnya periode closed beta ini akan dimulai.

Akan tetapi gamers sudah bisa melakukan pendaftaran dari sekarang melalui website Smite.



Kontak Informasi INIGAME.ID (Press Release / Business / Partnership).
Email: info[at]inigame.id.
Continue Reading
Advertisement

More in News

To Top