Connect with us

Samsung Optimis Rilis Memori GDDR6 akan pada Tahun 2018

samsung

News

Samsung Optimis Rilis Memori GDDR6 akan pada Tahun 2018

INIGAME.ID – Teknologi semakin hari semakin berkembang dan semakin canggih, baik itu untuk hardware atau software.

Samsung sebagai salah satu pengembang chip ternama, beberapa waktu lalu memberikan informasi bahwa memori generasi GDDR 6 akan hadir tahun 2018.

Hal ini diumumkan langsung oleh perusahaan raksasa ini pada event ISCA 2016 di Seoul, Korea Selatan.

gddr6

GDDR6

Dikutip dari Digital Trends, Samsung akan menghadirkan memori GDDR6 yang memiliki kapasitas bandwidth sebesar 14 Gbps. Lebih cepat dari generasi GDDR5X yang berkapasitas 12Gbps.

Dengan 256 bit, GDDR6 bisa mencapai kecepatan hingga 448 GB/s sedangkan dengan 384 bit bisa mencapai 672 GB/s . Sebagai acuan spesifikasi diatas GTX 1080 dapat memiliki kecepatan hingga 320 GB/s pada chip 256 bit.

Sementara untuk GTX Titan X memiliki kecepatan 480 GB/s pada chip 384 bit. Tidak diragukan lagi, GDDR6 akan menjadi salah satu teknologi terbaik untuk kartu grafis.

Sekadar informasi, dengan menambah bandwidth dengan jumlah yang lebih besar dapat memaksimalkan performa game beresolusi tinggi dan bahkan menjalankan konten VR melalui kartu grafis di masa depan.

Samsung juga berfokus untuk mengurangi daya dalam chip-nya ini, akan tetapi belum diketahui akan sampai berapa persen pengurangan daya pada GDDR6.

Akan tetapi, sekadar informasi dan perbandingan, sebelumnya penghematan daya yang dimiliki oleh GDDR5 mencapai 60 persen di banding GDDR4.

Jadi mungkin persentase yang akan dicapai tidak akan berbeda jauh dari angka tersebut.



Kontak Informasi INIGAME.ID (Press Release / Business / Partnership).
Email: info[at]inigame.id.

More in News

To Top