Connect with us

Preview League of Legends Garuda Series Season 6 Minggu ke 3

lgs-season-6-week-3-cover

eSports

Preview League of Legends Garuda Series Season 6 Minggu ke 3

INIGAME.ID – LOL Garuda Series (LGS) Season 6 sudah memasuki minggu ketiga, dimana pada minggu kedua telah terlihat peta kekuatan tim-tim divisi teratas LOL Esports di Indonesia.

Akan menjadi beban berat bagi tim The Jokes On You (JOY) untuk mempertahankan posisi mereka di 4 besar, karena mereka akan bertemu Revival (RVL) dan Jakarta Juggernauts (J2G), 2 tim ‘raksasa’ berisi para pemain berpengalaman.

Kabarnya, ada sedikit konflik internal dalam tim promosi Glorious Arena ini yang membuat tugas sang kapten Govher ‘Gov’ Tallulembang Madethen semakin sulit. Ia harus tetap menjaga moral rekan-rekan satu timnya, serta mencari cara untuk mencuri kemenangan dari 2 raksasa ini.

Sementara J2G yang selama 2 minggu terakhir baru mengumpulkan 1 win, nampaknya akan mulai menanjak perlahan-lahan dari papan tengah klasemen.

Selain JOY, minggu ini mereka akan melawan Kamikaze (KZ). Di atas kertas, keduanya lebih lemah dibandingkan Wextru dan kawan-kawan, namun bukan tidak mungkin kedua tim ini dapat menjungkalkan J2G dan membuat perjalanan menuju The Finals semakin terjal.

Perebutan posisi di papan tengah juga akan menjadi poin krusial pada minggu ketiga ini. Bagi The Alpacas, Warfare, Terserah, Kamikaze dan XPN, satu demi satu poin akan sangat berharga untuk dapat bertahan di LGS.

Berada di bawah posisi 4 besar bukanlah posisi yang aman, karena mereka bisa saja dikalahkan tim promosi dari Glorious Arena untuk perebutan slot LGS musim depan.

Pertandingan yang Wajib Disaksikan

lgs-season-6-week-3-zero-latitude-kanaya-gaming

Kanaya Gaming, yang kehilangan 1 poin minggu lalu, akan menghadapi Zero Latitude (ZL) yang menemani RVL di puncak klasemen. Tentunya sang juara bertahan tidak akan rela tahtanya direbut oleh ZL yang mereka sempat kalahkan 2-0 di babak semifinal The Finals musim lalu.

Tetapi kekuatan ZL saat ini akan lebih meyakinkan berkat hadirnya Vandy ‘Luffy’ Nugraha yang sempat absen minggu lalu, serta performa ADC baru Ryan ‘superNayr’ Prakasha yang sangat stabil. Tentunya pertandingan ini akan menjadi partai puncak di Week 3.

Statistik Pemain

lgs-season-6-week-3-zero-latitude-kanaya-gaming-toplane

Oceans11 dan Luffy bisa dibilang adalah 2 orang Toplaner terbaik yang Indonesia miliki saat ini. Oceans dengan permainan di laning phase yang sangat solid dan Luffy dengan leadership dan jam terbang yang lebih tinggi akan membuat early game di lane atas menjadi seru. Bisa saja, Jungler dari kedua tim akan mencoba untuk melakukan gank ke Top terlebih dahulu untuk saling merebut penguasaan lane.

lgs-season-6-week-3-zero-latitude-kanaya-gaming-jungler

Kedua Jungler ini memiliki agresifitas yang tinggi. Keduanya juga suka memainkan Elise yang memang cocok dengan gaya main mereka. Namun melihat game-game sebelumnya, Phoenix seringkali melakukan pergerakan yang sangat riskan bagi timnya. Faktor inilah yang harus diantisipasi oleh KG supaya mereka dapat mengamankan kemenangan atas ZL.

lgs-season-6-week-3-zero-latitude-kanaya-gaming-mid

Di lane tengah ada Pokkaa dan BananaHammock. Melihat statistik permainan mereka dari 2 minggu yang lalu, terlihat Pokkaa lebih unggul baik dari rata-rata KDA (Kill/Death/Assist), CSPM (Creep Score Per Minute) dan GPM (Gold Per Minute).

Dari gameplay ZL sendiri, Pokkaa memang diberikan peran untuk mendapatkan gold dan kill seperti ADC. Sepertinya Banana harus meminta bantuan Phoenix untuk mengamankan Midlane dan mematikan langkah Pokkaa untuk memastikan kemenangan KG.

lgs-season-6-week-3-zero-latitude-kanaya-gaming-support

Hocusmeister adalah partner setia superNayr sejak Season 4, dan tentunya sudah mengetahui karakter bermain dan pergerakannya. Duo Hocus-Nayr di Botlane inilah yang seringkali membuat ZL unggul di early game.

Sedangkan Ruben akan bermain kembali minggu ini menggantikan Andre untuk melawan ZL. Ruben yang sudah bersama KG sejak musim sebelumnya seharusnya lebih mengerti gameplay rekan-rekannya, sehingga permainan KG akan lebih solid.

lgs-season-6-week-3-zero-latitude-kanaya-gaming-adc

ZL dan KG sama-sama memiliki ADC bintang 5. superNayr yang musim ini kembali bermain di LGS dapat membuktikan bahwa ia masih layak bermain di kasta tertinggi.

Sedangkan Chupper adalah ADC yang jenius, ia sering melakukan pergerakan agresif namun juga dapat menjaga posisi dengan baik dalam teamfight. Keduanya merupakan farmer yang unggul dalam CS, dan tetap bermain stabil walau timnya dalam posisi tertinggal.

Jadwal Lengkap LGS 6 Week 3

jadwal-lgs-season-6-week-2

Livestream

  • 14:00 WIB – The Jokes On You vs Revival Esports
  • 15:15 WIB – The Jokes On You vs Jakarta Juggernauts
  • 16:30 WIB – The Alpacas vs Terserah
  • 17:45 WIB – Revival Esports vs Warfare
  • 19:00 WIB – Zero Latitude vs Kanaya Gaming

VOD

  • 14:00 WIB – Kamikaze vs XPN
  • 15:15 WIB – Kanaya Gaming vs The Alpacas
  • 16:30 WIB – XPN vs Zero Latitude
  • 17:45 WIB – Jakarta Juggernauts vs Kamikaze
  • 19:00 WIB – Terserah vs Warfare

Saksikan minggu ketiga LGS Season 6 hari Sabtu, 23 Januari 2016 di channel Youtube League of Legends Indonesia bersama host Vienna dan shoutcaster Justincase, 8KEN, Wolfy dan Tibold.

Link livestream juga akan tersedia di Fanpage League of Legends Indonesia, Twitter & Instagram LOL Garuda Series.



Kontak Informasi INIGAME.ID (Press Release / Business / Partnership).
Email: info[at]inigame.id.

More in eSports

To Top