Connect with us

Pokemon GO akan Hadirkan Fitur PvP dan Trading dalam Waktu Dekat

pokemon go

Android

Pokemon GO akan Hadirkan Fitur PvP dan Trading dalam Waktu Dekat

INIGAME.ID – Seperti yang dahulu sempat dikabarkan bahwa Niantic akan merilis fitur trading dan PvP Battles di Pokemon GO, kali ini mereka siap untuk merealisasikannya.

Saat ini Niantic kabarnya sedang mempersiapkan fitur tersebut dengan sebaik mungkin. Dikarenakan hal tersebut akan membuat server kurang stabil. Jadi pihak mereka sangat berhati-hati betul, jangan sampai kehadiran fitur ini malah memperburuk game yang sudah ada.

Selain itu, beberapa fitur lama akan kembali dihadirkan kembali dengan tujuan untuk mengajak pemain baru Pokemon GO beradaptasi dengan permainan.

Seiring dengan pengumuman update barunya nanti ini, Niantic mengakui bahwa mereka sudah berhasil meraup keuntungan sebesar US$ 600 juta (sekitar Rp 8 triliun) selama 90 hari yang mereka dapat dari transaksi di store.

Dan karena menurut mereka, hal tersebut sudah sangat jauh dari cukup untuk terus mengembangkan Pokemon GO, Niantic akan terus berusaha semaksimal mungkin menghadirkan beragam hal baru untuk terus mendukung game ini hingga waktu yang lama.

Thanks to Gamespot



Kontak Informasi INIGAME.ID (Press Release / Business / Partnership).
Email: info[at]inigame.id.

More in Android

To Top