Connect with us

Lenovo VIBE K5 Plus Kini Hadir dengan RAM 3GB dan Memberikan Pengalaman Virtual Reality yang Lebih Nyata

Lenovo VIBE K5 Plus

Android

Lenovo VIBE K5 Plus Kini Hadir dengan RAM 3GB dan Memberikan Pengalaman Virtual Reality yang Lebih Nyata

INIGAME.ID – Hadirkan pengalaman Virtual Reality yang lebih nyaman, Lenovo menghadirkan smartphone Lenovo VIBE K5 Plus dengan kapasitas RAM 3GB.

Dengan adanya RAM yang lebih besar, performa yang dihasilkan akan lebih baik sehingga games, aplikasi atau konten lainnya yang berbasis VR akan lebih mulus untuk dimainkan.

Lenovo VIBE K5 Plus ini merupakan smartphone kedua Lenovo dengan RAM 3GB dan mendukung teknologi VR.

Bulan lalu Lenovo VIBE K5 Plus dengan RAM 2GB dengan paket bundling Smartfren yang mengusung teknologi VoLTE.

Lenovo VIBE K5 Plus Launch

Lenovo VIBE K5 Plus Launch

Kini Lenovo memiliki dua pilihan, Lenovo VIBE K5 Plus dengan kapasitas 2GB dan 3GB. Jadi gamers bisa pilih yang sesuai dengan kebutuhannya.

Lenovo VIBE K5 Plus ini bekerjasama dengan Digital Happiness yang merupakan game developer asal Bandung.

Mereka merupakan game developer yang menciptakan Dreadout, sebuah aplikasi suspense game 3D asli buatan Indonesia.

Harga yang ditawarkan juga cukup terjangkau, Lenovo seri VIBE K5 Plus 3GB tersedia dengan warna Gold dan Grey.

Lenovo ini akan di lakukan Pre-order mulai 20-26 Juli 2016 di beberapa online partner seperti Blibli.com, Dinomarket.co.id, Bhinneka.com, Erafone.com Lazada.co.id,  Mataharimall.com dan 15 galeri smartfren dengan harga Rp. 2.499.000,-.

Selama masa Pre-Order VIBE K5 Plus ini konsumen akan langsung mendapatkan VR Glasses TheatherMax Controller, paket data Smartfren yaitu bonus langsung aktivasi 300MB, kuota data 16GB.

Info lengkap yang bisa gamers cari tahu, kalian bisa ngikutin Twitter Lenovo dan Facebook Lenovo untuk update-an terbaru mereka.



Kontak Informasi INIGAME.ID (Press Release / Business / Partnership).
Email: info[at]inigame.id.

More in Android

To Top