
PC
Konami Resmi Jalin Kerjasama dengan FC Barcelona dalam PES 2017
INIGAME.ID – Kabar gembira bagi gamers yang juga fans FC Bercelona, karena klub sepakbola populer Spanyol ini telah resmi menjalin kerjasama dengan Konami dan menjadi “premium partner” untuk PES 2017 selama 3 tahun.
Kerjasama ini temtu akan dapat menguntungkan bagi kedua belah pihak.
Dengan kerjasama ini, kabarnya gamers akan dapat melihat para bintang FC Barcelona dengan wajah dan ekspresi di game yang begitu hidup.
Contohnya seperti Neymar yang memiliki tattoo di badannya.
Sementara itu, pada pemain lain tidak akan ditemukan detail seperti itu. Contohnya dalam gamers lihat di gambar berikut.

PES 2017 – Messi Model Making
Selain itu, selamat tinggal juga untuk Stadium Camp Nou yang masih ada di FIFA 17.
Dalam PES 2017 nanti, FC Barcelona sudah memiliki stadium eksklusif.

PES 2017 – Barcelona Stadium
Sejarah dari Barcelona juga dijanjikan akan hadir dalam sederet pemain dari Barcelona Legends di MyClub Mode.
Menurut Presiden Konami, Tomotada Tashiro, kerjasama dengan FC Barcelona memberikan akses dan dampak begitu besar.
Terutama pada fans FC Barcelona. Selain itu FC Barcelona juga merespon dengan baik mengenai kerjasama ini.
PES 2017 dirilis di PlayStation 4, PlayStation 3, Xbox one, Xbox 360, dan PC pada September 2013.
Thanks to Gamesradar
