Connect with us

Know They Are: Henrik “AdmiralBulldog” Ahnberg

admiralbulldog

News

Know They Are: Henrik “AdmiralBulldog” Ahnberg

INIGAME.ID – King of Rat Doto atau AdmiralBulldog merupakan julukan dari Henrik Ahnberg, pria berbadan besar asal Swedia. Henrik merupakan offlaner dari tim Alliance yang lahir pada 19 Desember 1990.

Pertama kalinya Henrik bermain dalam competitive play adalah ketika menjadi Standin bagi tim Natus Vincere. Ia diajak oleh Danil “Dendi” Ishutin untuk menggantikan Oleksandr “XBOCT” Dashkevych sementara.

no tidehunter dota 2

No Tidehunter – Dota 2

Pada akhirnya ia menikmati berada dalam competitive play, kemudian berujung bermain dalam tim No Tidehunter (nth) yang kini sudah berganti nama menjadi Alliance.

No Tidehunter memiliki sebuah taktik menakjubkan yang baru pertama kali digunakan dalam sejarah Dota, yaitu Roshan Bait.

Memenangkan The International merupakan segalanya bagi Henrik., terkadang pemain masih gerogi dan masih melakukan misplayed. 

Beberapa waktu lalu Alliance sedang mengalami masa-masa tersulitnya, terutama saat Major. Gustav “S4” Magnusson dan  Jerry “EGM” Lundkvist meninggalkan Alliance yang kemudian digantikan oleh pemain lain.

“Memenangkan The International itu sesuatu”, ujar Henrik. Menurutnya pembentukkan tim itu mudah, yang sulit adalah mempertahankannya. Mengapa?

final moment alliane vs navi

Final Moment Alliance vs Navi

Sesama tim harus bisa saling mendukung, saling mengerti, tidak marah dengan sesama anggota tim, tidak berkata kasar ketika teman satu tim melakukan kesalahan, dan memberitahukan hal yang benar dengan baik-baik ketika ada kesalahan.

Bukan hal yang mudah bagi Alliance memenangkan The International 3 lalu, mereka sangat gugup ketika berhasil terus maju dalam The International 3. Semenjak kemenangan itu mereka semakin dekat satu sama lain, terutama S4 yang baru saja bergabung.

winning the international

The International 3 Winner

Henrik memiliki anjing dan kini tinggal bersama ibunya, mereka sangat berarti bagi dia. Nama AdmiralBulldog diambil dari nick Dota 1-nya “bulldog”.

Dalam jeda antara Dota 1 dan Dota 2, dia sangat senang bermain Battlefield dan benambah “Admiral”, maka jadilah AdmiralBulldog.

Kedua orangtua Henrik sangat mendukung dia sebagai pro players Dota 2. Mereka selalu menonton setiap pertandingan Henrik, bahkan sampai merekam dan mengambil foto Henrik saat sedang bermain.

Henrik sangat menyukai hero dengan summoned units, seperti: Nature’s Prophet, BroodMother, Lone Druid, dll. Menggunakan hero dengan summoned units sangat menyenangkan bagi Henrik, bisa keliling-keliling dan menyiksa lawan sedikit demi sedikit.

“Henrik merupakan salah satu pemain dengan skill rat terbaik, dia tahu kapan harus tetap melakukan pushing dan kapan harus mundur untuk membantu teman setim.”, begitu menurut Erik Barge, Team Manager Alliance.

Nature’s Prophet (NP) merupakan hero favorit Henrik, menurutnya memainkan NP sangat menyenangkan, dapat melakukan split push (melakukan push lane lebih dari 1 secara bersamaan) sendirian. Lawan hampir takkan bisa melakukan apa-apa dengan hal tersebut.

Henrik yakin bahwa lawan yang menghadapi NP miliknya akan kesal dan sangat membenci dirinya, tapi Henrik tidak peduli akan hal tersebut. Henrik sempat dikritik bahwa ia selalu menggunakan hero yang itu-itu saja, tapi menurutnya itu merupakan bagian dari strategi timnya.

nature prophet

Nature’s Prophet Signature Hero AdmiralBulldog

Dia merasa semakin bertambah kemampuannya dari waktu ke waktu.

Jika ada pro players favorit gamers yang ingin ditampilkan di sini, bisa langsung komen di bawah.



Kontak Informasi INIGAME.ID (Press Release / Business / Partnership).
Email: info[at]inigame.id.

More in News

To Top