Connect with us

E-Blue Auroza Laser Mouse Review

e-blue-auroza-fps-gaming-mouse-cover-2-review

Peripheral

E-Blue Auroza Laser Mouse Review

E-Blue Auroza Laser Mouse Review

INIGAME.ID  Cukup banyak pihak yang memiliki pemikiran bahwa semua game adalah sama saja. Di sisi lain, banyak juga pihak yang beranggapan bahwa berbeda tipe game, berarti berbeda pula tipe perangkat bermain yang digunakan.

Salah satu vendor perangkat gaming yang memikirkan hal ini adalah perusahaan dari Hong Kong, E-Blue, melalui salah satu produk terbarunya, Auroza Laser Gaming Mouse, perangkat yang dikhususkan untuk game FPS.

e-blue-auroza-fps-gaming-mouse-1-review

INIGAME STOCK IMAGE : E-Blue Auroza Laser Mouse

Sebagai informasi, Auroza Laser yang memiliki kode EMS669 ini merupakan produk varian terbaru dari lini produk mouse Auroza setelah sebelumnya E-Blue menghadirkan Auroza Type G dan Auroza-IM. Penasaran dengan performanya? Berikut adalah pembahasan selengkapnya.

Unboxing

Auroza Laser dihadirkan dalam sebuah kotak yang meriah dengan nuansa warna biru dan perak. Tidak hanya menampilkan penampakan mouse-nya, di sisi depan dan belakang, gamers juga dapat melihat informasi detail mengenai spesifikasi dari mouse ini.

e-blue-auroza-fps-gaming-mouse-2-review

INIGAME STOCK IMAGE : E-Blue Auroza Laser Mouse – Kotak

Saat kotaknya dibuka, kesan mewah langsung terlihat karena unit mouse-nya terpampang jelas tanpa ada komponen lain. Bahkan kabel mouse-nya pun dibuat tersembunyi di bagian bawah.

e-blue-auroza-fps-gaming-mouse-3-review

INIGAME STOCK IMAGE : E-Blue Auroza Laser Mouse – Kotak

Karena sudah menyajikan informasi yang komplit di bagian kotaknya, buku manual di dalam kotaknya hanya menampilkan informasi mengenai cara pemakaian dan driver yang dibutuhkan untuk memaksimalkan teknologi

e-blue-auroza-fps-gaming-mouse-4-review

INIGAME STOCK IMAGE : E-Blue Auroza Laser Mouse – Manual

Desain, Tampilan, dan Bobot

E-Blue Auroza Laser tampil dengan gaya yang sangat furturistik dengan kombinasi warna hitam dan abu-abu metalik di sekujur body-nya, sehingga jika terkena cahaya, mouse ini terkesan berkilau.

e-blue-auroza-fps-gaming-mouse-5-review

INIGAME STOCK IMAGE : E-Blue Auroza Laser Mouse

Auroza Laser memiliki desain ambidextrous sehingga dapat digunakan baik untuk tangan kanan maupun kiri. Bentuknya juga terkesan panjang sehingga cocok digunakan untuk tangan bertelapak yang lebar.

Sayangnya meskipun nyaman digenggam, mouse ini tidak memiliki lekukan yang terlalu dalam untuk memperkuat grip tangan saat menggunakannya.

e-blue-auroza-fps-gaming-mouse-6-review

INIGAME STOCK IMAGE : E-Blue Auroza Laser Mouse – Body

Saat dihubungkan ke PC atau laptop, Auroza Laser tampil semakin keren dengan 16 juta warna backlight yang dapat diatur efeknya. Warna backlight yang hadir di sini terkesan halus dan tidak terlalu norak karena bagian-bagian yang menyala dibiaskan oleh lapisan plastik berwarna putih susu.

e-blue-auroza-fps-gaming-mouse-7-review

INIGAME STOCK IMAGE : E-Blue Auroza Laser Gaming Mouse

Tidak ada banyak hal yang bisa ditemukan di bagian bawah mouse ini selain dua pasang alas mouse dan sensornya.

e-blue-auroza-fps-gaming-mouse-8-review

INIGAME STOCK IMAGE : E-Blue Auroza Laser Mouse

Auroza Laser memiliki dimensi sekitar 13 cm x 6,8 cm x 4 cm dengan bobot sekitar 135 gram sudah termasuk kabelnya.

Tombol dan Scroll Wheel

Terdapat 6 tombol di atas mouse ini, yaitu klik kiri dan kanan, tombol DPI, scroll wheel yang dapat diklik, dan dua tombol ibu jari.

e-blue-auroza-fps-gaming-mouse-9-review

INIGAME STOCK IMAGE : E-Blue Auroza Laser Mouse

Menariknya, E-Blue memisahkan dua tombol ibu jari di kedua sisi samping mouse ini, sehingga masing-masing sisi memiliki satu tombol ibu jari. Hal yang jarang bisa ditemukan di mouse lain.

E-Blue juga mempersenjatai tombol klik kiri dan kanan dengan switch Omron untuk menampilkan performa yang maksimal.

e-blue-auroza-fps-gaming-mouse-10-review

INIGAME STOCK IMAGE : E-Blue Auroza Laser Mouse – Scroll wheel

Untuk scroll wheel-nya, E-Blue membungkusnya dengan bahan karet yang dikombinasikan antara warna hitam dan putih susu. Tujuannya tentu agar bagian ini tidak hanya mampu menangkap grip dengan maksimal, tetapi juga terlihat keren di mata penggunanya.

Sensor

Masuk ke dalam sensornya, E-Blue Auroza Laser dibekali dengan sensor laser dengan rentang sensitivitas 800 hingga 8200 DPI.

e-blue-auroza-fps-gaming-mouse-11-review

INIGAME STOCK IMAGE : E-Blue Auroza Laser Mouse

Gamers dapat membagi pengaturan DPI ke dalam 6 DPI stop lengkap dengan warna backlight sebbagai penandanya melalui driver E-Blue.

Kabel

e-blue-auroza-fps-gaming-mouse-12-review

INIGAME STOCK IMAGE : E-Blue Auroza Laser Mouse – Kabel

E-Blue Auroza Laser dibekali dengan kabel USB sepanjang 1,8 meter yang memiliki lapisan braided. Sehingga bisa dipastikan kabelnya ini akan memiliki ketahanan yang lebih terjaga.

Fitur Tambahan

Seperti yang sempat disampaikan sebelumnya, performa dan fungsi mouse ini bisa dimaksimalkan menggunakan driver yang bisa didapatkan langsung di website E-Blue.

e-blue-auroza-fps-gaming-mouse-17-review

INIGAME STOCK IMAGE : E-Blue Auroza Laser Mouse – Driver

Melalui driver ini, gamers dapat melakukan banyak hal seperti mengubah pengaturan DPI stop beserta warna yang akan menjadi penandanya, mengatur sensitivitas sensornya dalam pergerakan vertikal dan horizontal, hingga mengatur ulang fungsi setiap tombol yang ada di mouse ini.

e-blue-auroza-fps-gaming-mouse-21-review

INIGAME STOCK IMAGE : E-Blue Auroza Laser Mouse – Driver

Gamers juga dapat mengubah efek warna backlight dan merekam pengaturan mouse yang sudah dibuat ke dalam lima buah profile berbeda.

Performa dan Pengujian

Saat pertama kali menggenggamnya, E-Blue Auroza Laser memberikan impresi yang baik karena bentuknya yang lebar dan materialnya yang nyaman disentuh.

e-blue-auroza-fps-gaming-mouse-13-review

INIGAME STOCK IMAGE : E-Blue Auroza Laser Gaming Mouse – Grip

Kekurangannya terletak pada kurangnya lekukan untuk dudukan jari di bagian samping mouse ini, sehingga gamers perlu menggunakan jempol dan jari manis untuk menjepit mouse ini jika ingin mengangkatnya.

Meskipun begitu, kekurangan ini masih bisa dimaklumi mengingat bobot mouse ini yang tergolong ringan jika dibandingkan dengan ukurannya.

e-blue-auroza-fps-gaming-mouse-14-review

INIGAME STOCK IMAGE : E-Blue Auroza Laser Mouse – Saat diangkat

Masuk ke dalam pemakaian sehari-hari dan bermain game. Mouse ini mampu menampilkan performa yang sangat baik. Selama sekitar 3 jam pemakaian berturut-turut, sensor terasa akurat dalam membaca setiap pergerakannya.

Bicara tentang sensor, Auroza Laser memiliki lift off distance yang terbilang rendah, sekitar 1,7 mm, di mana ini tentunya merupakan hal yang baik.

e-blue-auroza-fps-gaming-mouse-15-review

INIGAME STOCK IMAGE : E-Blue Auroza Laser Mouse – Lift off

Bagi yang belum tahu, lift off distance merupakan jarak di mana sensor tidak lagi membaca pergerakan permukaan. Semakin rendah lift off distance, semakin baik dan efektif pergerakan mouse dalam game FPS.

Kembali ke sisi atasnya, saat digunakan untuk bermain game, performa setiap tombol terasa cukup memuaskan dan responsif. Meskipun begitu, untuk sebuah mouse khusus game FPS, tombol kliknya terasa kurang nyaman dan luwes saat digunakan untuk melakukan rapid clicking.

e-blue-auroza-fps-gaming-mouse-16-review

INIGAME STOCK IMAGE : E-Blue Auroza Laser Mouse

Kekurangan lain terletak pada scroll wheel-nya yang terasa terlalu longgar yang menyebabkan aktivitas scrolling kurang responsif. Hal ini cukup berdampak pada aktivitas bermain game FPS, terlebih bagi mereka yang menggunakan scroll untuk mengganti senjata di tengah game.

Masuk ke dalam driver-nya, memang cukup banyak fitur kustomisasi yang tersedia di dalamnya. Gamers bahkan dapat menentukan perbedaan sensitivitas antara pergerakan vertikal dan horizontal.

e-blue-auroza-fps-gaming-mouse-20-review

INIGAME STOCK IMAGE : E-Blue Auroza Laser Mouse – Pengaturan

Sayangnya di dalam driver ini, gamers tidak dapat menemukan fitur untuk mengakses DPI sniping. Suatu poin minus untuk para gamers yang gemar memainkan posisi seorang sniper.

Di sisi lain, driver ini menghadirkan fitur Double Click dan Fire Button untuk menghadirkan fungsi beberapa kali klik dalam satu kali menekan tombol.

e-blue-auroza-fps-gaming-mouse-18-review

INIGAME STOCK IMAGE : E-Blue Auroza Laser Mouse – Driver

e-blue-auroza-fps-gaming-mouse-19-review

INIGAME STOCK IMAGE : E-Blue Auroza Laser Mouse – Driver

Hal ini mungkin ada hubungannya dalam game FPS, akan tetapi perlu diingat, dalam pertandingan game FPS resmi, fitur ini sering dianggap sebuah kecurangan yang membuat mouse dengan fitur tersebut akhirnya di-blacklist dari pertandingan.

Kesimpulan

Secara keseluruhan, E-Blue Auroza Laser sebenarnya tidak lebih dari mouse ambidextrous standar. Dari segi tampilan, mouse ini memang hadir dengan impresi yang meyakinkan dan layak untuk dikagumi.

Akan tetapi, sayangnya tidak sedikit mouse ini tampil mengecewakan dari segi user experience, terutama bagi para gamers FPS. Contohnya desain yang kurang ergonomis, tombol klik yang kurang nyaman untuk aktivitas rapid clicking, hingga absennya fitur DPI sniping.

Meskipun begitu, di sisi lain, mouse ini dilengkapi dengan teknologi sensor yang akurat dengan lift off distance yang rendah. Setidaknya, jika kalian adalah gamers yang lebih mementingkan performa sensor di atas segala-galanya, E-Blue Auroza Laser mungkin merupakan mouse yang bisa kalian pertimbangkan.

E-Blue Auroza Laser sudah beredar di Indonesia dan dijual dengan kisaran harga Rp654.000,-.



Kontak Informasi INIGAME.ID (Press Release / Business / Partnership).
Email: info[at]inigame.id.

More in Peripheral

To Top