Connect with us

Bos Nintendo: Produksi Wii U Mungkin Dihentikan mulai Maret 2018

Wii U

Nintendo

Bos Nintendo: Produksi Wii U Mungkin Dihentikan mulai Maret 2018

INIGAME.ID – Nintendo mungkin masih menjadikan Wii U sebagai ujung tombak perangkatnya saat ini. Akan tetapi, bagaimana jadinya jika Nintendo NX telah diluncurkan?

Seperti yang dikutip dari Reuters, saat perbincangan mengenai keuangan, presiden Nintendo, Tatsumi Kimishima telah mengatakan bahwa perusahaannya bisa saja akan menghentikan produksi Wii U pada Maret 2018 mendatang.

Nintendo Wii U

Ia juga mengatakan, untuk ke depannya, Nintendo akan mulai fokus untuk mengurus game di konsol generasi terbarunya (Nintendo NX) dan juga platform mobile.

Rencananya, Nintendo akan merilis 4 mobile game lagi yang 2 di antaranya akan diluncurkan akhir tahun 2016, yaitu Fire Emblem dan Animal Crossing.

Sementara untuk Nintendo NX, tidak perlu diragukan lagi sudah banyak developer yang tidak sabar untuk menantikan kehadirannya.  Sehingga bukan tidak mungkin Wii U akan langsung menjadi barang antik saat NX resmi dirilis nantinya.



Kontak Informasi INIGAME.ID (Press Release / Business / Partnership).
Email: info[at]inigame.id.

More in Nintendo

To Top