
News
INI Bocoran Ukuran File Call of Duty: Infinite Warfare
INIGAME.ID – Salah satu website pecinta Call of Duty, Charlie Intel memberikan informasi terbaru mengenai game besutan Activison, Call of Duty: Infinite Warfare.
Beberapa informasinya antara lain ukuran game Call of Duty: Infinite Warfare dan tanggal pre-loading-nya.
Xbox One
Untuk gamers yang ingin mengunduh Call of Duty: Infinite Warfare di Xbox One, ukurannya adalah 52.1 GB.
Sedangkan untuk versi Call of Duty: Modern Warfare Remastered, ukurannya adalah 45.85 GB. Namun, ukuran ini bisa sedikit berbeda antar region.
Pre-loading untuk Xbox One sudah dimulai sejak 29 Oktober 2016. Jika gamers sempat membelinya dalam bentuk digital, gamers bisa mengecek library apakah Pre-Loading-nya sudah dimulai.
Sebagai tambahan, bagi gamers yang sudah melakukan pre-order, akan mendapatkan Terminal Bonus Map, dan Zombie di Spaceland Personalization Pack.

Call of Duty: Infinite Warfare – Zombie
PlayStation 4
Untuk gamers yang ingin mengunduh Call of Duty: Infinite Warfare di PlayStation 4, ukurannya adalah 44.6 GB.
Sedangkan untuk versi Call of Duty: Modern Warfare Remastered, ukurannya adalah 37.2 GB. Namun, ukuran ini bisa sedikit berbeda antar region.
Selain itu, bagi gamers yang sudah membelinya melalui pre-order, akan mendapatkan bonus yang sama seperti Xbox One ditambah tema Call of Duty: Infinite Warfare dan Call of Duty: Modern Warfare Remastered secara GRATIS.

Call of Duty: Infinite Warfare – Size PlayStation 4
PC
Belum ada informasi lebih lanjut mengenai ukuran dan tanggal pre-loading yang pasti.
Namun berdasarkan data yang diperoleh dari Call of Duty: Infinite Warfare Steam, dibutuhkan space minimum 70 GB dan space minimum 55 GB untuk Call of Duty: Modern Warfare Remastered.
