Connect with us

Blizzard Entertainment Mulai Resmikan Fitur Streaming untuk Facebook

blizzard streaming to facebook

News

Blizzard Entertainment Mulai Resmikan Fitur Streaming untuk Facebook

INIGAME.ID – Pada hari ini, Blizzard Entertainment secara resmi telah merilis versi awal dari fitur terbarunya yang mungkin telah ditunggu oleh banyak gamers, yaitu streaming langsung dari Battle.net ke Facebook.

Bagi gamers yang belum pernah mencobanya, Battle.net client versi terbaru akan menghadirkan icon kamera di sisi kanan atas.

Begitu gamers menekan icon ini, Battle.net akan membawa gamers ke laman Facebook untuk melakukan login.

Setelah melengkapi segala persetujuan yang disediakan, sebuah window baru akan muncul di mana gamers akan melakukan streaming nantinya.

blizzard streaming service

Pengaturannya terbilang sangat sederhana seperti kebanyakan layanan streaming lainnya.

Di bagian awal, gamers dapat mengatur judul video streaming, mengaktifkan fungsi microphone atau webcam, bahkan sampai memilih siapa saja teman Facebook yang bisa melihat streaming masing-masing.

Pengaturan lebih lanjut juga tersedia bagi para gamers yang gemar mengutak-atik software sesuai keinginan.

blizzard streaming settings

Setelah semua siap, gamers hanya perlu mengklik start stream untuk memulai streaming dan mulailah menjadi tontonan banyak orang.

Setelah gamers selesai bermain, atau ingin menonaktifkan sambungan layanan streaming ini dengan Facebook, gamers hanya perlu membuka settings dan mengubah pengaturan koneksi ke Facebook menjadi disconnect.

Facebook tampaknya jadi pihak pertama yang bekerjasama dengan Blizzard untuk kebutuhan streaming ini.

Pasalnya, terdapat pengaturan di mana gamers dapat memilih platform untuk melakukan streaming.

Hanya saja, memang sampai saat ini, hanya Facebook satu-satunya pilihan yang tersedia.

Saat mencobanya beberapa jam lalu, fitur ini terasa cukup berjalan dengan baik. Hanya saja terdapat kekurangan dari segi koneksi.

Saat streaming dijalankan, ping akan melonjak tinggi, menyebabkan game menjadi lag.

Selebihnya, semua berjalan dengan lancar.

Lalu, bagaimana menurut gamers? Sudah ada di antara kalian yang mencoba layanan ini?



Kontak Informasi INIGAME.ID (Press Release / Business / Partnership).
Email: info[at]inigame.id.

More in News

To Top